PADANG|Zulhardi Z Latif Ketua PMI Kota Padang yang juga Tokoh Masyarakat Kota Padang, menghadiri acara Hiburan KIM dalam rangka malam puncak perayaan HUT RI Ke 79 yang di gelar oleh pemuda - pemudi Simpang Akhirat Kuranji, Sabtu malam (17/8/2024).
Dalam sambutannya Zulhardi menyampaikan bahwa pada bulan Agustus ini ada dua hari besar atau dua hari bersejarah yang di peringati warga Kota Padang. Pertama pada tanggal 7 Agustus adalah HUT Kota Padang yang ke 355 tahun dan sekarang, 17 Agustus 2024 adalah HUT RI ke- 79 tahun. Dan warga Simpang Akhirat, Alhamdulillah telah mengambil bagian untuk memeriahkan HUT RI Ke 79.
Dengan digelarnya acara seperti ini kata Buya adalah salah satu cara pemuda untuk merajut tali silaturahmi antara bapak-bapak/ibuk-ibuk dan seluruh generasi muda.
"Tahun kemarin kita juga di sini melaksanakan kegiatan yang sama Hiburan KIM, dan Alhamdulillah tahun sekarang kembali digelar dengan cukup banyaknya hadiah yang di sediakan panitia salah satunya kulkas 2 pintu," pungkasnya.
Selanjutnya Ia juga mengucapkan selamat kepada pemuda IPSAK yang telah melaksanakan kegiatan HUT RI ke- 79 ini. Semoga hadiah-hadiah yang telah di persiapkan oleh panitia bisa di bawa pulang oleh masyarakat.
"Kita doakan juga agar menjadi amal ibadah bagi panitia yang telah bersusah paya, mencarikan hadiah dan mempersiapkan acara ini, yang tak kenal hujan dan tak kenal panas untuk mempersiapkan acara Kim malam ini," pungkasnya.
Terakhir untuk meriahnya acara ini, Buya Zulhardi juga memberikan bantuan hadiah utama KIM yaitu satu buah kulkas untuk pemuda IPSAK dan masyarakat di RW 02.(Dori)
0 Komentar