JAKARTA|Wali Kota Padang Panjang, Hendri Arnis kembali menunjukkan komitmennya dalam mempercepat pembangunan infrastruktur di Kota Serambi Mekkah.
Kali ini, Wali Kota melakukan pertemuan dengan Anggota Komisi V DPR RI Bidang Infrastruktur dan Perhubungan, Zigo Rolanda guna mengupayakan berbagai bentuk dukungan dari Pemerintah Pusat, Jumat (23/5/2025) kemarin.
Dalam pertemuan tersebut, Wako Hendri secara resmi menyerahkan sejumlah usulan pembangunan prioritas yang dinilai sangat mendesak untuk menunjang pertumbuhan kota dan kesejahteraan masyarakat.
Adapun usulan pembangunan yang disampaikan meliputi peningkatan pembangunan Gedung Islamic Centre sebagai pusat kegiatan keagamaan dan keumatan. Perbaikan trotoar dan irigasi untuk meningkatkan kenyamanan dan keamanan pejalan kaki. Serta rekonstruksi Jembatan Ngalau yang merupakan salah satu akses vital.
Hendri juga menyampaikan terkait pengaspalan jalan nasional guna mendukung kelancaran arus transportasi antarwilayah. Serta normalisasi Bandar Rupik di Kelurahan Balai-Balai untuk mengatasi banjir dan meningkatkan tata kelola air.
Ia juga meminta pembangunan Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) sebagai upaya pengelolaan lingkungan berkelanjutan. Pembangunan Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa) untuk masyarakat berpenghasilan rendah. Serta pembangunan Rest Area sebagai fasilitas penunjang sektor pariwisata dan ekonomi lokal.
Hendri menyatakan, semua usulan tersebut merupakan kebutuhan prioritas yang akan berdampak langsung pada pelayanan publik, ekonomi, serta kualitas hidup warga Padang Panjang.
“Kami ingin memastikan bahwa pembangunan di Padang Panjang tidak tertinggal. Semua program yang kami usulkan hari ini adalah hasil dari aspirasi masyarakat dan kebutuhan nyata di lapangan. Dengan dukungan dari Pemerintah Pusat, kami optimis bisa mempercepat kemajuan kota,” ujarnya.
Lebih lanjut Hendri Arnis menekankan pentingnya peran Komisi V DPR RI dalam menjembatani kebutuhan daerah dengan kebijakan nasional.
“Kehadiran dan dukungan dari Komisi V sangat kami harapkan, terutama dalam pengawalan anggaran dan realisasi proyek di bidang infrastruktur dan perhubungan,” tambahnya.
Sementara Zigo Rolanda menyambut positif pertemuan tersebut. Ia menyatakan, siap mengawal dan memperjuangkan aspirasi Pemerintah Kota Padang Panjang dalam pembahasan di tingkat pusat.
“Kami akan dorong agar proposal ini mendapat perhatian dari kementerian terkait. Apa yang disampaikan Pak Wali sangat relevan dan menyentuh kebutuhan dasar masyarakat, terutama soal infrastruktur dan lingkungan,” kata Zigo.
Ia juga menekankan pentingnya komunikasi aktif antara Pemerintah Daerah dengan wakil rakyat di Senayan agar setiap kebutuhan pembangunan dapat direspon cepat dan tepat, khususnya dalam pembahasan anggaran infrastruktur dan perhubungan. (*/rifki)
0 Komentar